Preview Motherboard Gigabyte G1-Assassin (Motherboard Khusus Gamer Kelas Kakap)

Klik di bawah untuk daftar isi blog

Daftar isi blog

Sunday 2 September 2012

Preview Motherboard Gigabyte G1-Assassin (Motherboard Khusus Gamer Kelas Kakap)

Assalamualaikum wr.wrb.

Gigabyte adalah salah satu merek motherboard yang sudah sangat dikenal dikalangan para gamer. Karena kualitas dan kecepatan serta ketangguhan dari Motherboard-motherboard buatannya bisa dibilang kualitasnya sangat bagus.

Kali ini Gigabyte kembali membuat kejutan bagi para gamer. Perusahaan ini membuat motherboard canggih yang memang ditujukan untuk para gamer. Jika kita lihat desainnya, maka sudah terasa sekali unsur militer pada papan sirkuitnya.





Disana bahkan 'nyantol' reloader rifle dan tentunya itu bukan hanya Aksesoris, melainkan bagian mesin dari motherboard. Dari desainya saja sudah membuat saya 'ngiler' pengen beli. G1-Assassin juga merupakan sebuah Motherboard dengan kecepatan yang dibilang diatas rata-rata, dan merupakan Motherboard jenis HighEnd gaming. Selain reloader rifle yang 'nyantol' di sana, tersangkut pula Grenade Launcher pada salah satu mesinya.

Untuk kecepatan Network, G1-Assassin menggunakan BigFoot Network Killer E2100 Game Networking Platform.
Untuk kecepatan pada media penyimpanan menggunakan SATA 2.0 (6 GB/s). Bayangin, 6 giga per detiknya :D
Untuk Universal Serial Bus (USB) nya menggunakan USB 3.0  3 X USB Power.

Dan kalau untuk kualias suara alias hearingnya:
Onboard Creative Soundblaster X-Fi Digital Audio Processor (20K2)
X-Fi Xtreme Fidelity
EAX AHD 5.0
Dolby Digital Live
DTS Connect
Front Audio Headphone Amplifier

Nichicon High-end Audio Capacitors

Dan kalau masalah kecepatan pengantaran data sudah jangan ditanya lagi. Tentu saja sudah sangat cepat dengan dilengkapi fitur Booster yang mampu mem-Boost kinerja.
Kalau sudah begini, tinggal disandingkan dengan Processor core i7 Extreme Edition, dan VGA generasi terbaru dari NVDIA. Dan tentunya G1-Assassin tidak akan memperlihatkan kemampuan sebenarnya kalau tidak di Overclock. Bagi para Overclocker pasti akan sangat mengoptimalkan kinerja dari motherboard kualitas canggih ini. Mungkin kalau kita kalkulasi seuanya jika ingin membentuk sebuah computer gaming dengan motherboard ini, serta Hardisk 500 gb dan ram 8 gb DDR3 dan ditambah VGA terbaru dari Nvidia. Mungkin kantong kita yang tipis harus ditebalkan menjadi 12 + belum termasuk monitor. Mungkin jika kalian mempunyai TV dengan kabel tersambung ke Port VGA tidak perlu membeli lagi monitor. Bayangkan, saya hanya memakai Asus P5GC-MX dengan Core 2 Duo E7500 dengan kecepatan processor 9.3 Ghz, serta ram Corsair 2 gb dan VGA NVIDIA GeForce 7300 GT +512 mb sudah bisa memainkan hampir semua game kelas kakap. Apalagi G1-Assassins?

Namun, jika anda ingin mengganti motherboard anda dengan G1-Assassin, itu berarti anda juga harus membeli hardware-hardware lain. Karena hardware dari motherboard lama anda belum tentu compatible dengan G1-Assassin. seperti halnya jika RAM yang anda gunakan sekarang menggunakan DDR2, sementara G1 menggunakan DDR3, maka anda harus menggati RAM anda dengan yang DDR3.

Dari saya sekian, jika anda punya budget yang cukup banyak serta anda mengaku sebagai gamer sejati, silahkan beli Motherboard ini.

0 Tanggapan Dari Pengunjung:

 

Copyright © PC Junkie Design by O Cstrike | Tema Blog Oleh googleexxx | Didukung by OmanCstrike